RENDAHNYA DUNIA
BY; ABDURRAHMAN IRFAN
Assalamu’alaikum ,,
Al hamdulillah ‘ala kulli ni’mah. Wa ba’d.
Pada kesempatan ini marilah kita sedikit mrenungi ayat Allah pada surat Hud 15-16.
Allah berfirman: (yang artinya)”barang siapa yang
menginginkan kehiduan dunia dan perhiasannya, pasti kami berikan( balasan)
penuh atas pekerjaan mereka di dunia (dengan sempurna), dan mereka di dunia
tidak akan dirugikan(15)
Jadi barang siapa
yang ber’amal hanya untuk dunia maka pastilah Allah berikan sesuai
keinginannya tetapi pada ayat
selanjutnya Allah menerangkan
Allah berfirman yang artinya:”mereka adalah orang-orang yang
tidak mendapat di akhirat kecuali neraka dan gugurlah apa yang mereka lakukan
di dunia dan terhapuslah apa yang mereka lakukan di dunia(16)
Nah…
Sahabat tercinta tidak sepantasnya bagi kita dalam
ber’amal hanya mengharap dunia karena
sebenarnya itu adalah sesuatu yang sangat murah di sisi Allah, seandaiynya
dunia itu berharga maka tidak pastilah nabi menjadi orang yang terkaya, dan
orang-orang yang kafir tidak akan memperoleh sedikitpun bagian di dunia.
Terlebih kita mengetahui pada ayat selanjutnya balasan bagi
mereka adalah neraka, dan neraka adalah seburuk-buruk tempat kembali.
Dunia yang di maksud di sini tidak hanya harta kekayaan
tetapi mencakup wanita.sebagaimana yang Allah terangkan pada surah Ali
Imron:14.
Maka mulai saat ini marilah kita niatkan apapun yang kita
akan lakukan hanya karena Allah bukan selainnya karena dialah yang telah
menciptakan kita, memberi rezeki pada kita,tidak membiarkan kita sia-sia yaitu
Allah telah menaptakan atau menunjukkan jalan menuju surge bagi kita semua,
barang siapa yang mengikuti jalan tersebut maka dia akan masuk ke surga.
Dari mana kita
mengetahui jalan kesurga??
Caranya tidak lain tidak bukan adalah dengan Tholabul’ilmi,
Ilmu yang di maksud adalah Qoulullah,Qoul ar Rosul Ala fahmi As Shahabah.
Sekian …
Wassalamu’alaikum
0 komentar:
Posting Komentar